Desa Wisata Panglipuran

0.0 (0 reviews)

Deskripsi

Pada tahun 2016 lalu, Desa Panglipuran di Kabupaten Bangli dinobatkan sebagai desa terbersih di dunia. Siapapun yang berkunjung dipastikan akan terkesan dan dibuat terheran-heran karena lingkungan desa yang bersih tanpa sepucuk sampah dan nirpolusi. Masyarakat Desa Panglipuran memiliki peraturan desa atau awig-awih yang mengatur secara rinci terkait kewajiban menjaga lingkungan, kebersihan, keasrian, dan keindahan.

Konon masyarakat Desa Panglipuran berasal dari Desa Bayung Gede, hal ini terlihat dari banyaknya kesamaan peraturan tradisional dan struktur bangunan kedua desa. Pada zaman Kerajaan Bangli, Raja I Dewa Gede Putu Tangkeban III memanggil masyarakat Desa Bayung Gede untuk datang ke istana. Karena jarak yang cukup jauh, raja kemudian memberikan lahan untuk tempat peristirahatan yang dikenal dengan Kubu Bayung. Lama kelamaan, Kubu Bayung berubah menjadi pemukiman bernama Desa Panglipuran.

Menjadi desa wisata percontohan sejak 1995, Desa Panglipuran dikelilingi oleh panorama alam indah dan udara yang sejuk. Tata ruang desa ini terbilang konseptual, perumahan penduduk tertata rapi dengan arsitektur yang hampir seragam. Banyak aktivitas yang bisa dilakukan, mulai dari outbound, bersepeda, camping, hingga tour keliling desa. Tersedia fasilitas homestay bagi wisatawan yang ingin menginap.

Show more

Review (0)
0.0

Write a review

Rate This Place
Tulis Review

Similar places

Desa Wisata Pekraman Jasri

 
Subagan, Karangasem
Buka
0.0
(0 Reviews)

Pantai Kuta Bali

 
Kuta, Kuta
Buka
0.0
(0 Reviews)

Pantai Sanur

 
Sanur, Denpasar Selatan
Buka
0.0
(0 Reviews)
×