Ngelo

0.0 (0 Reviews)

Deskripsi

Ngelo merupakan salah satu kelurahan yang terletak di Kecamatan Cepu, Kabupaten Blora, Provinsi Jawa Tengah. Sebuah daerah suburban di pusat Kecamatan Cepu yang menyuguhkan bentangan lahan hijau karna Sebagian wilayh ini perupakan lahan dari Perum Perhutani. Wilayah Ngelo adalah perbatasan antara Provinsi Jawa Tengah dengan Provinsi  Jawa Timur dengan luas daerah 82,767 km Ngelo menyuguhkan keindahan hamparan hutan jati dan hamparan lahan hijau yang luas sehingga sauna asri dan sejuk terasa disini.

Kelurahan Ngelo terletak di tengah pusat keramaian Kecamatan Cepu, hanya sekitar 5-10 menit saja kamu bisa menikmati suasa di  Ngelo. Jika kamu kamu berjalan kaki, kamu bisa menikmati suasana yang terasa sejuk karena wilayah ini dikelilingi oleh pohon-pohon tua yang berdiri kokoh disepanjang jalan. Selain suasanya Ngelo didukung dengan beberpa fasilitas pendidikan seperti sekolah dasar dan taman kanak-kanak. Masyaraat Ngelo mayoritas beragama muslim yang didukung dengan fasilitas masjid dan mushola yang tersedia disini. Rumah-rumah penduduk juga menjadi hal yang menarik karena terdapat bentuk rumah yang terbuat dari kayu. Ngelo memiliki sejumlah potensi yang dapat ditawarkan seperti destinasi wisata, kreativitas, dan kuliner yang sangat menarik untuk dikunjungi.

Hal yang menarik dari Ngelo, di tengah jajaran rumah penduduk dan luasnya lahan hijau kamu bisa menemui rel kereta api yang masih dilintasi oleh kereta api tua. Biasanya kereta api tua membunyikan klakson dengan suara gagahnya dan memotong lintasan jalan yang biasanya dilalui penduduk, karena di Ngelo terdapat destinasi wisata Heritage Loco Tour. Wisata dengan menaiki kereta api kuno yang menyajikan hamparan pemandangan hutan jati dan suasana pedesaan. Heritage loco tour kini menjadi salah satu objek wisata yang bertemakan sejarah penjajahan belanda yang mewariskan bengkel traksi dan menjadi tempat bersemayam loko-loko tua belanda. Disini kamu bisa menikmati loco-loco tua yang sudah tidak dapat beroprasi lagi yang diabadikan disana. Para wisatawan biasanya menghabiskan waktu luang di gazebo yang dikelilingi rindangnya pepohonan atau hanya sekedar berfoto-foto dengan kereta api tua.

Kreativitas masyarakat disana menjadikan Ngelo memiliki produk yang dapat ditawarkan salah salah satunya yaitu batik khas Cepu yang diproduksi di Kelurahan Ngelo yaitu Batik Surya Mustika salah satu pembatik yang memproduksi batik jumputan, batik tulis, batik ecoprint dan batik ciprat dengan motif pohon jati dan pompa angguk sebagai ciri khas dari Cepu. Banyak wisatawan yang membeli batik cepu sebagai buah tangan apabila telah mengunjungi Cepu. Tidak bisa diragukan kreativitas yang dimiliki oleh masyarakat di Ngelo menjadikan potensi usaha yang mampu meningkatkan perekonomian masyarakat.

Di Ngelo, kamu bisa dengan mudah menjumpai banyak penjual nasi pecel. Nasi pecel merupakan kuliner khas Blora. Kuliner nasi pecel terbuat dari bahan dasar nasi dan sayur dikengkapi bumbu kacang serta gorengan yang di pincuk menggunakan daun jati. Biasanya nasi pecel dipincuk menggunakan daun pisang namun disini nasi pecel dipincuk menggunkaan daun jati sehingga nasi pecel disini memiliki khas tersendiri. Jika kamu mengunjungi Ngelo kamu harus mencoba rasa dari nasi pecel pincuk daun jati.

Show more

Review (0)
0.0

Write a review

Rate This Place
Tulis Review

Spot sekitar

×